MAMUJU, BKM – Babinsa Koramil 1418-02/Tapalang, Serma Israk, melaksanakan kegiatan Pengumpulan Data Teritorial (Puldata) di wilayah Kecamatan Tapalang, Kabupaten Mamuju. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pembinaan wilayah sekaligus memperkuat sinergi dengan masyarakat setempat. Senin (29/9/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa mendata kondisi demografi, geografi, serta sosial kemasyarakatan yang menjadi bagian penting untuk mendukung tugas pembinaan teritorial TNI AD. Tidak hanya itu, Serma Israk juga menyempatkan diri menyampaikan pesan-pesan penting kepada masyarakat.
Kegiatan ini pun disambut baik oleh masyarakat setempat. Warga menyampaikan apresiasi atas kepedulian Babinsa yang tidak hanya menjalankan tugas pendataan, tetapi juga memberikan motivasi dalam menjaga kebersihan dan kerukunan di lingkungan desa.
Komandan Kodim 1418/Mamuju, Letkol Arm Andang Radianto, S.A.P., memberikan apresiasi terhadap kegiatan yang dilakukan oleh personelnya. “Puldata merupakan salah satu fungsi utama Babinsa untuk mengetahui kondisi nyata wilayah binaan. Selain itu, ajakan menjaga kebersihan lingkungan juga sejalan dengan upaya menciptakan masyarakat yang sehat dan produktif,” tegas Dandim.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan terjalin hubungan yang semakin erat antara TNI AD dengan masyarakat, serta tercipta lingkungan yang bersih, sehat, dan nyaman di wilayah Tapalang.(*)
Tinggalkan Balasan