MAMUJU, BKM – Babinsa Koramil 1418-02/Tapalang, Kopda Arfandi AS, melaksanakan kegiatan pembinaan wilayah yang dirangkaikan dengan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Pasa’bu, Kecamatan Tapalang Barat, Kabupaten Mamuju. Selasa (7/10/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam menjalin kedekatan dengan masyarakat sekaligus memantau perkembangan situasi wilayah binaan. Melalui Komsos, Babinsa dapat mengetahui kondisi sosial, ekonomi, hingga potensi desa yang dapat dikembangkan bersama warga.
Dalam kesempatan tersebut, Kopda Arfandi AS tidak lupa menyampaikan pesan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan desa. Menurutnya, kebersihan adalah faktor penting dalam menciptakan suasana nyaman, sehat, dan mendukung aktivitas sehari-hari masyarakat.
Komandan Kodim 1418/Mamuju, Letkol Arm Andang Radianto, S.A.P., mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan Babinsa Koramil 1418-02/Tapalang. Ia menegaskan bahwa pembinaan wilayah dan Komsos yang dilakukan Babinsa merupakan wujud nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat.
“Melalui Komsos, Babinsa dapat mempererat silaturahmi dengan masyarakat sekaligus menyampaikan pesan-pesan positif, seperti menjaga kebersihan lingkungan. Hal ini penting karena lingkungan yang bersih akan mendukung kesehatan dan kesejahteraan bersama,” ujar Dandim.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan hubungan antara TNI dan masyarakat semakin harmonis serta menumbuhkan kesadaran kolektif warga dalam menjaga kebersihan dan ketertiban lingkungan.(*)
Tinggalkan Balasan